Tips Memilih Tablet PC

Kompetisi di kancah PC makin memanas.Bagi kamu yang belum ngeh apa itu tablet PC,bayangkan saja produk ini sebagai perpaduan notebook PC dan PDA (personal digital assistant).Appel iPad memang paling populer, tapi ada beberapa fitur menarik yang tidak dimilikinya, lho.


Nah, supaya nggak salah pilih, coba simak daftar fasilitas yang mesti kamu cermati sebelum memutuskan untuk membeli tablet PC.

1. Display
    Ukuran layar ideal untuk tablet adalah antara 6-9 inci. Kurang dari itu akan menyulitkan kamu menonton video atau browsing. Apple iPad menawarkan ukuran 9,7 inci, sementara Folio 100 besutan Toshiba mengadopsi layar 10,1 inci.

2. OS
    Meski Android-nya Google sepertinya mendominasi pasar tablet PC, Windows 7 juga bakal diadopsi oleh tablet-tablet mendatang. Kalau berminat pada Android, pastikan memeriksa versinya. Saat ini versi terakhirnya adalah 2.2 . Bicara soal iPad, sistem operasinya tentu bikinan Apple, yakni iOS 3.2

3. Multi Sentuh
    Perhatikan antar muka multi-sentuhnya. Fitur ini memungkinkan kamu memasukkan tiga atau lebih input sentuhan secara bersamaan

4. Aplikasi
    Pilihan aplikasi yang banyak adalah juga keharusan. Jadi pertimbangkanlah menggunakan platform yang menawarkan lini aplikasi yang kuat. Google Android Market Palce misalnya, ketika artikel ini ditulis menawarkan lebih dari 80 ribu aplikasi.

5. Ruang Simpan
    Ruang memori yang ideal adalah 16Gb - khususnya bagi kamu yang ingin memanfaatkan si tablet PC untuk multimedia dan aplikasi lainnya. Sebagai contoh, Apple iPad menawarkan versi 16.32 dan 64Gb. Dell Streak hanya mengadopsi memori internal 2Gb, tapi bisa diupgrade sampai 32Gb via kartu microSD.

6. Kamera
    Tidak seperti iPad, hampir semua tablet PC keluaran anyar dilengkapi dengan kamera. keberadaan kamera depan patut dicek supaya kamu bisa berkonferensi video. Generasi kedua iPad juga akan mengadopsi kamera. Samsung Galaxy Tab juga dilengkapi dengan kamera belakang 3,2 megapiksel dan kamera depan1,3 megapiksel.

7. Konektivitas
    Pastikan juga semua fitur konektivitas yang dibutuhkan tersedia. Idealnya, tablet PC harus mendukung opsi WiFi maupun Bluetooth. Fitur tambahan menarik lainnya adalah 3G dan GPS.

8. Adobe Flash
    Apple iPad sayangnya tidak mendukung Adobe Flash, tapi jangan khawatir, hampir semua tablet PC dipasaran dilengkapi dengan fitur tersebut. tanpa dukungan program tersebut. kamu bakal bengong saat membrowsing web yang butuh dibuka dengan Adobe Flash yang sangat populer ini.

1 komentar:

  1. Terima kasih anda telah memberikan kesempatan untuk berkomentar. Artikel anda sangat bagus. Semoga bermanfaat untuk semua

    BalasHapus